Kambing merupakan hewan ternak yang umum kita temukan di sekitar kita. Kambing hampir bisa kita temukan di berbagai negara. Hewan ini dipelihara sebagai ternak untuk diambil manfaatnya seperti daging, susu, rambut dan kulit. Kambing juga menjadi sarana ritual keagamaan untuk beberapa kepercayaan. Kali ini kita akan coba bahas mengenai fakta menarik yang mungkin saja diantara kita belum banyak yang mengetahuinya. Diantara 3 fakta menarik tentang kambing yaitu interaksi yang cukup lama dengan manusia, penglihatan yang luar biasa, dan susu yang aman dan menyehatkan bagi tubuh. Lebih lanjut simak penjelasan berikut ini.
Baca Juga: Mengenal Kambing Hutan Sumatera
Interaksi antara manusia dan kambing sudah berlangsung sejak 10.000 tahun yang lalu tepatnya di kawasan Mediterania yang sekarang merupakan kawasan sekitaran laut tengah dan merupakan tempat pertama kali terjadinya proses domestikasi atau penjinakan kambing liar oleh manusia. Proses domestikasi ini sejalan dengan perkembangan peradaban manusia yang berlangsung sejak lama. Manusia mulai menetap di suatu kawasan dan mulai meninggalkan kebiasaan berburu. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa di pegunungan Zagros yang terletak di Iran Barat telah ditemukan bukti-bukti kuat bahwa manusia telah mendiami daerah tersebut sekitar 8200 s/d 7600 sebelum masehi. Di pegunungan tersebut ditemukan pula fosil-fosil kambing. Ini menunjukkan bahwa kambing telah lama berinteraksi dengan manusia.
Saat ini industri susu skala nasional maupun skala internasional didominasi oleh produk susu yang berasal dari susu sapi. Dikarenakan produksi susu sapi lebih banyak dibandingkan dengan produksi susu kambing. Meskipun produksinya tidak sebanyak susu sapi, susu kambing sering dikonsumsi untuk kebutuhan pengobatan dan alasan kesehatan. Ini didukung oleh fakta bahwa ada sebagian orang yang alergi terhadap susu sapi terutama mereka yang memiliki lactose intolerance. Lactose intolerance dikenal sebagai ketidak mampuan tubuh mencerna laktosa. Bagi penderita lactose intolerance susu kambing bisa menjadi alternatif pengganti susu sapi. Ini dikarenakan kandungan laktosa dari susu kambing lebih sedikit. Kelebihan lainnya yang dimiliki susu kambing adalah lebih mudah dicerna oleh tubuh dikarenakan beberapa nutrien seperti protein dan lemak memiliki ukuran partikel yang lebih kecil dibandingkan dengan partikel protein dan lemak yang ada pada susu sapi.
Kesimpulannya ada 3 fakta menarik yang belum banyak orang tahu tentang kambing yaitu menjadi ternak pertama yang berhasil dijinakkan oleh manusia, memiliki penglihatan lebih luas dan melihat objek dengan baik, dan susu kambing lebih mudah dicerna dan aman dikonsumsi oleh penderita lactose intolerance. Demikianlah fakta menarik mengenai kambing yang belum banyak diketahui.
Referensi:
Belanger, J. dan Bredesen, S. T. 2018. Storey’s Guide to Raising Dairy Goats Fifth Edition. Storey Publishing. North Adams.
Komentar